Kamis, 23 Juli 2009

Sensor Polusi dalam Genggaman

Warga Inggris nantinya dapat mendeteksi sendiri pencemaran udara di sekitarnya dengan sensor polusi udara tanpa kabel berbentuk mungil yang mudah di bawa-bawa. Sensor ini disambungkan ke ponsel untuk menampilkan data. Sensor mobile penemuan peneliti dari Imperial College London ini di uji coba pada proyek Mobile Environmental Sensing System Across Grid Environments (message) yang dikoordinatori Neil Housse. Selain itu juga di uji coba sensor berukuran lebih besar. Ada 100 sensor tipe ini dipasang di empat kota di Inggris untuk mengukur pencemaran udara, terutama karbon monoksida dan sulfur dioksida. Hasil pengukuran dikirim ke jaringan ponsel dan dapat diakses secara real time. Sensor di pasang di bus umum yang dilengkapi Global Positioning System (GPS) untuk peta polusi udara sepanjang trayeknya.

(KOMPAS, Selasa 7 Juli 09).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar